Assalammualaikum Warahmatullohiwabarokatu
Yang Terhormat Ibu Rumini
selaku guru Bahasa Indonesia
Teman-teman yang saya
banggakan.
Pertama
tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT, karena
dengan limpahan rahmatnya kita bisa hadir disini tanpa kurang suatu apapun.
Dan tak
lupa sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan Nabi besar
Muhammad SAW, karena Beliaulah sebagai suri tauladan dalam kehidupan ini.
Mudah-mudahan kita tergolong umat Beliau yang setia mengikuti ajarannya.
Dalam
pertemuan kita kali ini , saya akan berbicara tentang persiapan untuk
menghadapi Ujian Nasional.
Teman-teman yang saya banggakan,
Sekarang kita sudah kelas 9 SMP dan tak
lama lagi kita akan menghadapi Ujian Nasional. Apalagi informasi yang kita
dengar bahwa Ujian Naisonal tahun ini akan ada 20 paket soal. Artinya, setiap siswa
mengerjakan soal yang berbeda. Tidak ada bantuan dari siapapun. Walaupun ada
harapan itu pun mungkin sangat kecil. Jadi , alangkah baiknya jika kita berusaha
sendiri. Kita harus fokus pada Ujian Naisional ini. Bayangkan, nasib 3 tahun
sekolah di SMP dipertaruhkan dalam waktu seminggu dan berada di ujung pensil 2B dalam waktu 120 menit. Apalagi mata
pelajaran yang diujikan ada 4 yaitu : Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris,
Matematika dan IPA.
Teman-teman,
Seperti
yang kita ketahui, bahwa Ujian Nasional telah semakin dekat. Dan tentunya kita
pasti berharap akan mendapatkan hasil yang memuaskan. Ujian bukanlah suatu hal
yang harus ditakuti, tetapi merupakan sesuatu yang harus dihadapi dengan penuh
keseriusan dan percaya diri. Maka dari itu keseriusan dalam belajar dan
semangat yang tak kunjung padam adalah kunci utama dalam meraih kesuksesan.
Teman-teman
yang saya cintai,
Maka
dari itulah mari kita tingkatkan giat belajar kita mulai dari sekarang.
Jauhkanlah segala rasa malas, bosan, ataupun lelah, jagalah kesehatan, kurangi
waktu bermain dan Percayalah bahwa kita pasti bisa menghadapi ujian ini dengan
baik.
Jadi
kesimpulan dari yang saya sampaikan tadi adalah marilah kita gunakan waktu
dengan sebaik-baiknya selagi masih ada kesempatan. InsyaAllah akan mendapatkan
hasil yang memuaskan dan membuat kita bangga dengan hasil kita sendiri. Jadilah
dirimu sendiri , percayalah pada dirimu sendiri dan berdoalah karena setiap
usaha dan doa pasti aka nada harganya dan tidak akan sia-sia
Demikianlah
pidato yang dapat saya sampaikan. Mudah-mudahan dengan pidato ini dapat memberi
motivasi bagi teman-teman dan bermanfaat. Dan apabila ada kesalahan maka mohon
maaf yang sebesar besarnya.
Wassalammualaikum
Warohmatullohiwabarokatuh
\By : Feiz.
0 Response to "Pidato Bahasa Indonesia (Persiapan UN)"
Post a Comment